Sabtu, 09 Juli 2011

RAMAYANA 10

RAMAYANA 10

http://www.seasite.niu.edu/Indonesian/ramayana/images/ramayana10.jpg

10. Dukungan Rakyat


Para pembesar negara dan rakyat yang mendengar pengumuman raja itu menyatakan persetujuannya. Mereka berpendapat bahwa rajanya telah mencurahkan segenap tenaga dan pikirannya selama ini sehingga tercipta kemakmuran dan kesentosaan negeri. Mereka selanjutnya bertanya, siapakah gerangan yang hendak diangkat menjadi pengganti raja.

Prabu Dasarata kemudian menyatakan keputusan hatinya bahwa Ramawijaya hendak diangkatnya sebagai raja pengganti. Maka dengan suara gemuruh, para pembesar negeri dan rakyat menyatakan persetujuannya. Raja Dasarata mendengar persetujuan rakyatnya itu menjadi terharu. Namun demikian, ia bertanya mengapakah para pembesar negeri dan segenap rakyat menyetujui pengangkatan Rama.

Maka segenap rakyat menjawab bahwa Rama memang pantas menjadi raja. Rama telah membuktikan keberanian dan kesungguhannya membela rakyat, menolong setiap rakyat yang berada dalam kesulitan dan memberantas segala kekacauan. Rama seorang satria sejati dan kepandaiannya berperang selalu dipergunakan bagi kepentingan rakyat. Raja Dasarata amat terharu saat mengetahui betapa segenap rakyat menaruh cinta kepada Rama. Maka Sang Raja memerintahkan agar dimulai persiapan upacara penobatan Rama sebagai raja.

10. People's Support


After hearing King Dasarata's announcement, the people and the officials gave their support. They thought that their King has been spending his mind and energy for the country for quite long time. It was time for him to retire. They asked the King who would succeed him.

King Dasarata announced his decision to choose Ramawijaya as the new King. With high enthusiasm, the people and the officials of Ayodya stated their agreement. After hearing that, King Dasarata was touched by their sincere responses.

However, he still asked them why they supported his decision to choose Rama as the next King. All of the audiences cheered Rama. For them, Rama had proven his courage to defend the people, helped them when they needed, and always kept public order. For them, Rama was a real hero who used his skill at war to defend the people. King Dasarata was touched by the love of the people of Ayodya for Rama. Then King asked the people to prepare an inaguration ceremony for Rama to be a King.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar